Ini Cara Daftar DTKS untuk Daftar KIP Kuliah 2025
Pemerintah melalui Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) berupaya menyalurkan bantuan secara tepat sasaran kepada masyarakat yang membutuhkan. Simak panduan pendaftaran DTKS online dan offline agar bisa mengikuti program KIP Kuliah.
DTKS membantu siswa dan mahasiswa mendapatkan hak akses terhadap bantuan sosial dan pendidikan dari pemerintah. Berikut dua cara untuk mendaftar DTKS guna mengakses program KIP Kuliah:
1.Proses pendaftaran DTKS secara online
Unduh aplikasi Cek Bansos Kemensos yang dapat ditemukan di Play Store
Daftar atau buat akun baru untuk memulai proses pendaftaran
Unggah dokumen pendukung, seperti KTP, untuk melengkapi pendaftaran
Verifikasi akun dengan mengikuti petunjuk melalui email yang dikirim oleh Kemensos
Setelah akun aktif, klik opsi daftar usulan dan lengkapi data yang diperlukan
Pantau status verifikasi secara berkala untuk mengetahui perkembangan proses
2.Proses pendaftaran DTKS secara offline
Persiapkan dokumen pendukung seperti KTP dan KK
Datang ke kelurahan dan informasikan untuk pembuatan DTKS
Jika disetujui, ajukan permohonan ke Dinas Sosial untuk diproses lebih lanjut
Dinas Sosial akan melakukan pemeriksaan dan validasi data
Setelah data terverifikasi, inputkan ke dalam Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial (SIKS)
Setelah verifikasi oleh bupati atau wali kota, data akan disahkan oleh gubernur dan diteruskan ke kemensos
Setiap individu yang membutuhkan bantuan dapat mengikuti pendaftaran DTKS, baik online maupun offline. Terdaftar di DTKS menjadi hal penting bagi siswa dan calon mahasiswa untuk mendapatkan beasiswa. (*)